Untuk membuat setiap model baju yang ada di My hobbi, sewist harus membuat pola dasarnya terlebih dahulu. Silahkan lihat pada bagian katagori. Upload terbaru My Hobbi pada hari senin dua minggu sekali, Untuk yang ingin berhubungan langsung dengan my hobbi setiap senin minggu kedua my hobbi menyediakan waktu mulai jam 9.00 - jam 11.00

Monday, 16 March 2015

Pola Rok Celana/Rok Kulot

Halo sista jumpa lagi ya...., kali ini kami memuat cara membuat pola rok celana. 
Pola nya mudah, silahkan sista coba...!. Jangan lupa unyuk pola rok celana ini sista harus mengukur tinggi duduk ya. Bagaimana cara menukur tinggu duduk bisa sista lihat di dasar-dasar menjahit. Selamat mencoba ... !




Cara  membuat pola

  1. Tarik garis lurus dari atas sampai bawah, ukur dan beri tanda garis pertama adalah tinggi panggul, lalu garis kedua adalah tinggi duduk.
  2. Pada pola depan bagian dalam masuk ke dalam 1 cm dan naik 0.5 cm, lalu ukur LP/4 +2.5 +0.5 +1, tarik garis ke arah kiri, beri tanda dan naik 0,7 cm,  bentuk lingkar pinggang bagian depan.
  3. Pada bagian tinggi pinggul  hitung lingkar hip dibagi 4 + 1, lalu di bagi dua sama besar (Q)
  4. Pada tinggi duduk tarik garis ke arah kanan, perpanjang sepanjang Q-1.5
  5. Bentuk bagian lengkung pada seperti terlihat pada gambar.
  6. Selanjutnya lakukan seperti pada gambar.Panjang rok  diukur pada bagian luar rok .
  7. Pada pola belakang  tarik garis lurus pada bagian sebelah kiri ke bawah dan ke kanan.
  8. Ukur LP/4 +2.5+0.5-1 tari.k garis ke kanan beri tanda lalu naik 0.7 cm.
  9. Selanjutnya lakukan seperti pada pola depan.


Beri warna merah pada pola depan dan warna biru pada pola belakang. Pola siap digunakan......





No comments:

Post a Comment