Untuk membuat setiap model baju yang ada di My hobbi, sewist harus membuat pola dasarnya terlebih dahulu. Silahkan lihat pada bagian katagori. Upload terbaru My Hobbi pada hari senin dua minggu sekali, Untuk yang ingin berhubungan langsung dengan my hobbi setiap senin minggu kedua my hobbi menyediakan waktu mulai jam 9.00 - jam 11.00

Thursday 7 August 2014

Membuat Pola Dasar Blus/Atasan Dewasa

Pada posting sebelumnya, kami telah memuat cara mengambil ukuran badan. 
Pada pembuatan pola data ukuran yang digunakan adalah lingkar badan dan panjang punggung.  Di bawah ini  kami akan langkah langkah dalam pembuatan pola dasar.  Untuk pola lengan silahkan klik disini             

                                                                                                                                                 
PD 1




Gambar PD 1.
  1. Buat lah kotak  ABCD dengan ukuran panjang = panjang punggung dan lebar = lingkar badan(dada) : 2 + 5.
  2. Buat titik E, LD/6+7
  3. Buat garis G-I dan garis H-J, Titik G dihitung  dari lingkar badan(dada) :6 + 4.5, ukur dari titik E; Titik L di hitung dari lingkar badan(dada):6+3, diukur dari titik F.
  4. Buat titik K. Lingkar badan(dada):20 + 2,7
  5. Buat titik L, lingkar badan(dada):20+2,7
  6. Buat titik M, lingkar badan(dada):20+3,7


PD 2
Gambar PD 2
  1. Garis AK dibagi 3 bagian sama besar, beri simbol O, tarik garis dari K keatas  dgn panjang O
  2. Garis UM dibagi 2 bagian sama besar diberi simbol Q, buat garis dari sudut U dgn panjang Q
  3. Pada garis G-I, beri tanda panjang O, sisa garis dibagi menjadi dua sama besar.
  4. Pada garis H-J, beri tanda dua O, sisa garis di bagi dua sama besar
  5. Garis E-F di bagi dua sama besar maju kearah E  0,5 cm beri tanda.
  6. Pada point 5 di bagi dua sama besar beri tanda w, tarik garis sudut dari g dengan panjang w+0,5; pada sudut E tarik garis sudut dengan panjang w.
  7. Pada garis F-E, di bagi menjadi dua sama besar lalu tarik garis maju ke arah E 0,7 cm, lalu tarik garis ke bawah 4 cm di beri nama BP.
  8. Dari titik C tarik garis ke bawah dengan panjang Q dan beri simbol R
  9. Pada bagian bawah pola titik T-P jarak 2 cm



PD 3
Gambar PD 3
  1. Bentuk lah, mulai dari kerung leher, bahu (S), kerung lengan agian belakang menggunakan tinta biru.
  2. Bentuklah kerung leher depan, bahu (S-2), kerung lengan depan, serta bagian bawah depan dengan menggunakan tinta merah.




PD 4

Gambar PD 4

Pola sudah selesai, dan gunting sesuai warna, siap untuk di gunakan, Selamat mencoba....!

By: Tari

9 comments:

  1. Replies
    1. Silahkan, bila ada yang kurang jelas bisa ditanyakan.Happy sewing.....

      Delete
  2. Mba ini bikin polanya pake metode apa ya? Soalnya unik banget harus bikin kotak2 dulu :)

    ReplyDelete
  3. mbak, mau bikin blus kimono gimana ya polanya?

    ReplyDelete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
    Replies
    1. to long lihatdi bnlus lengan setali atau blue kelelawar.

      Delete
  5. mau tanya untuk bagian panjang bahu saya lihat depan sama belakang panjang jadi gak sama gimana cara menyatukan untuk di jahit? Trims

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih atas kunjungannya sis, bahu pada pola belakang di kupnat, maksudnya pada pola kertas dilipat disamakan dengan panjang bahu depan atau bahu belakang diuukur sama dgn bahu deoan lalu bentuk kerung lengan. Selamat mencoba.

      Delete